
Slawi – Regu paduan suara Tim ZI MIN 2 Tegal menampilkan kebolehannya di sela-sela acara Dialog Kerukunan Umat Beragama Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tegal Kamis (22/09).
“Ini untuk pertama kalinya kami tampil di depan publik, sebelumnya sdh dipersiapkan segala sesuatunya, latihan setiap hari, menyemangati setiap personil dan pengambilan suara yg terbaik di madrasah kami”. Jelas Kepala MIN 2 Tegal Sekhudin.
Turut hadir dalam acara dialog tersebut Kepa Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tegal, unsur muspida dan segenap ASN dari Kankemenag Kabupaten Tegal.
Sebagai informasi, regu paduan suara Tim ZI MIN 2 Tegal dibentuk oleh Tim ZI Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tegal sebagai follow up dari program ZI yakni si Warteg dan Tahu Aci. Hasil dari monitoring dan evaluasi ke madrasah dari Tim ZI bersama dengan Ketua Tim ZI Kantor Kemenag Kabupaten Tegal Kasori sebagai ujung tombak sosialisasi dan publikasi program ZI melalui sebuah lagu yakni Mars ZI.
Mudah-mudahan dengan penampilan perdana ini regu paduan suari Tim ZI MIN 2 Tegal semakin berkiprah di setiap kegiatan terutama di lingkungan Kementerian Agama Kabupaten Tegal. (mst)
Hi, this is a comment.
To get started with moderating, editing, and deleting comments, please visit the Comments screen in the dashboard.
Commenter avatars come from Gravatar.